Minggu, 28 Juni 2015

Gan Ying Pian Bgn 48 Cerita



Risalah Balasan Dan Ganjaran Setimpal
Bagian 48 ~ Cerita


gāng
qiáng
rén






 Cerita 1 :
Bao Zheng (999-1062) dari Dinasti Song, yakni yang tersohor di kalangan masyarakat sebagai Bao Qing-tian atau Hakim Bao, mengemban tugas sebagai hakim di Kaifeng (ibukota dari Dinasti Song Utara), tabiatnya keras hati dan tidak mengenal kata menyerah, andaikata bawahannya menyampaikan padanya ucapan yang tidak beralasan, dia akan langsung menyanggahnya; sebaliknya bila ucapan bawahannya beralasan, dia juga akan menerimanya dengan wajah ramah dan memperbaikinya. Maka itu semua orang merasa amat salut padanya.

Patut diketahui bahwa orang yang keras hatinya namun juga memiliki aturan dan beralasan, ketika menemui masalah dapat menyelesaikannya dengan bijak, inilah yang disebut dengan keberanian yang penuh kebajikan!

       
 Cerita 2 :
Zhang Ru-qing dari Dinasti Song, ketika mengemban tugas di dalam penjara, setiap kali mengadakan pemeriksaan dan mengajukan pertanyaan pada napi, tak peduli napi tersebut sedang menjalani hukuman berat atau ringan, dia juga akan menambahkan semua jenis hukuman kepada setiap napi.

Kemudian setelah masa jabatannya di dalam penjara berakhir, dia pulang ke kampung halamannya. Ketika perahu yang dia tumpangi singgah di Kabupaten Gaoyou, pada malam harinya dia bermimpi ada beberapa ratus orang yang dengan kepala yang pecah dan kaki yang terputus, datang mengelilinginya, lalu meminta pelunasan hutang nyawa padanya.

Setelah tiba di rumahnya, Zhang Ru-qing pada siang bolong melihat iblis, lalu darah mengalir keluar dari tujuh lubang tubuhnya dan tewas seketika.          




集福消災之道
(四十八)


剛強不仁。


故事一:

宋朝的包拯,也就是民間所稱的包青天,擔任開封府的府尹,他的性情剛毅而不屈服,部屬向他報告的事情,不合情理的話,他就當面予以駁斥;若是部屬講的有道理,他也會和顏悅色的接受而改正。因此大家都對他感到十分的佩服。要知道剛強而又講理,遇事又能果斷,這就是仁者之勇!

故事二:

宋朝張汝慶,在他做提刑的時候,每次審問囚犯,不管囚犯所犯的罪是輕或是重,他都把所有的刑罰,全都加諸在犯人的身上一遍;而且還稱它做「打一套」;而接受訊問的囚犯,則稱張汝慶為「閻羅催到」。後來他提刑的任期做滿之後,返回家鄉;當他乘的船,停在高郵的那天晚上,他夢到好幾百個頭破腿斷的人,圍繞著他,在向他索命。回家以後,張汝慶竟然在大白天,看到了厲鬼,於是就七竅流血而死。

【再析】

剛強狠戾的人,都不得好死,這種道理,固然不需再說;然而他們死了之後,墮在三惡道裡面,不知道要經過多少的時間,才能夠脫離啊!所以看到張汝慶的例子,再推想他死後所受的果報,那麼一切剛強狠戾的人,也應該要覺醒了啊!

節錄自:
集福消災之道—感應篇彙編白話節本(卷二)


Gan Ying Pian Bgn 48 Penjelasan



Risalah Balasan Dan Ganjaran Setimpal
Bagian 48 ~ Penjelasan

gāng
qiáng
rén




Penjelasan :
Orang yang keras kepala dan pemarah, dalam memperlakukan orang lain, takkan bisa berlaku bajik, welas asih, hangat dan bermoralitas tebal!


Analisa :
Konfusius memuji orang yang keras hatinya, ini dikarenakan dia memiliki ketetapan hati dalam mewujudkan cita-citanya. Sedangkan orang keras kepala yang dimaksud oleh Dewa Tai Shang di sini adalah orang yang lekas emosi dan pemarah! Tabib menyebutnya sebagai penyakit kelumpuhan, karena tidak berbelas kasih, ini dikarenakan penyakit ini mati rasa tidak tahu rasa sakit dan gatal.

Orang yang keras kepala dan pemarah, saat berinteraksi dengan orang lain, juga akan mati rasa; bagaimana mungkin dia bisa berbelas kasih? Lalu kekerasan itu pada akhirnya juga akan patah! Setelah mengalami dan menerima banyak kerugian barulah dengan perlahan akan jadi lembut, ini juga merupakan kebahagiaan yang dimilikinya.          

  



集福消災之道
(四十八)


剛強不仁。


【解釋】

氣質剛強性情火爆的人,他的待人接物,就不能夠仁慈溫和厚道啊!

【分析】

孔子所讚賞剛毅的人,是因為他的意志堅定正直,而且又講道理的緣故;而太上所教戒的剛強之人,是因為他很容易就動氣發怒的緣故啊!中醫稱痿痺之症,叫做不仁,就是因為這種病症不知道痛癢。喜歡剛強動氣發怒的人,待人接物的時候,也就不知道痛癢了;都是帶著殺機,這就是俗話所講的鐵石心腸,這種人怎麼能夠仁慈呢?然而剛強到了最後,沒有不被摧毀折斷的啊!若是能在吃過了幾次大虧之後,而漸漸的轉化為柔弱,這也就是他的萬幸啊!

節錄自:
集福消災之道—感應篇彙編白話節本(卷二)


Gan Ying Pian Bgn 47 Cerita



Risalah Balasan Dan Ganjaran Setimpal
Bagian 47 ~ Cerita


gōng
jié
zōng
qīn





Cerita :
Pada Periode Semi dan Gugur (770-476 SM), perdana menteri Negara Qi yang bernama Yan Ping-zhong, hidup dengan sangat berhemat. Qi Jing-gong mengira bahwa Yan Ping-zhong menyembunyikan semua hadiah yang dianugerahkan kaisar kepadanya. Maka itu Qi Jing-gong berniat meminta penjelasan pada Yan Ping-zhong.

Yanzi (nama lain dari Yan Ping-zhong) menjawab pertanyaan Jing-gong : “Sejak saya menerima anugerah dari Yang Mulia Kaisar sehingga memperoleh jabatan dan kejayaan; sanak keluarga dan sanak saudara dari pihak ayahandaku tidak ada yang tidak menaiki kereta kuda; sedangkan sanak dari pihak ibundaku tidak ada yang tidak tercukupi sandang pangannya; sedangkan sanak dari pihak istriku takkan lagi menderita mati kelaparan atau mati kedinginan.

Para pelajar Negeri Qi yang sedang menanti persembahan makanan dan minuman dariku berjumlah lebih dari 300 orang. Tindakan saya ini sesungguhnya sedang menyembunyikan anugerah hadiah dari kaisar atau sedang mempertunjukkan anugerah hadiah yang diberikan oleh kaisar?”


Analisa Lanjutan :          
Yanzi menempatkan anugerah hadiah dari kaisar dengan terlebih dulu membaginya kepada pihak keluarga dari ayahandanya, barulah yang kedua adalah pihak keluarga ibundanya, lalu dibagi kepada pihak keluarga istrinya, yang terakhir barulah dibagi kepada mereka yang tidak memiliki hubungan apa-apa atau jauh dengan dirinya.

Yanzi termasuk orang yang menyayangi sanak keluarga dan sanak saudaranya! Andaikata setiap orang dapat harmonis dan menyayangi sanaknya maka di dunia ini takkan terjadi kejadian yang tidak berperasaan.




集福消災之道
(四十七)


攻訐宗親。


故事:

春秋時代,齊國的宰相晏平仲,生活非常的節儉,齊景公以為他隱藏了國君對他的賞賜,因此而責問他。晏子回答景公說:「自從臣承蒙陛下的賞識提拔顯貴之後;臣父親家族中的人,沒有不乘馬車的;臣母親家族中的人,沒有不豐衣足食的;臣妻子家族中的人,再也沒有餓死、凍死的人了。齊國讀書人等待臣供養吃喝的,就有三百多人。臣這樣的做法,到底是隱藏了陛下對臣的賞賜,還是彰顯了陛下對臣的賞賜呢?」

【再析】

晏子將齊王對他的賞賜分配,是以父親家族的人為第一優先,其次是母親家族的人,再其次則為妻子家族的人,最後才及於關係比較疏遠的人。這就是做到了古人所講:「以其所愛,及其所不愛啊!」晏子可以算是一位善於敦睦宗族親戚的人啊!如果人人都像晏子這樣的存心,能夠善睦宗親;那麼這個世界上,就不會有攻訐宗親這種無情無義的事情發生了。


節錄自:
集福消災之道—感應篇彙編白話節本(卷二)


Gan Ying Pian Bgn 47 Penjelasan



Risalah Balasan Dan Ganjaran Setimpal
Bagian 47 ~ Penjelasan


gōng
jié
zōng
qīn





Penjelasan :
Menyebarkan keluar rahasia atau kesalahan sanak keluarga dan sanak saudara, lalu menyudutkan mereka.

Analisa : 
Sesungguhnya mereka adalah orang-orang yang patut kita berikan perhatian! Seharusnya memperlakukan mereka dengan kasih sayang dan kesetiaan. Andaikata mereka bertemu dengan kesusahan, seharusnya menanggung beban ini bersama-sama. Ketika mereka bertemu dengan jalan buntu, seharusnya segera mengulurkan tangan memberi bantuan.

Hal yang memalukan keluarga hendaknya disembunyikan, janganlah malah disebarkan keluar, mana boleh malah saling menyudutkan, bahkan hanya sebuah masalah sepele, harus memperhitungkannya hingga setiap sen nya. Bahkan ada yang saling menciptakan konflik dalam keluarga, sampai menanti kesempatan untuk membalas dendam.

Pepatah berkata : “Menyiksa ranting pohon akan melukai hati pohon tersebut! Menebang akar pohon adalah serupa dengan memutuskan generasi pohon tersebut!”. Ucapan ini patut kita renungkan dengan seksama.       



集福消災之道
(四十七)

攻訐宗親。

【解釋】

指斥宗族和親戚的隱私或過失,而加以攻擊。

【分析】

同姓的親人叫做宗,異姓的親人叫做親;雖然親戚關係,有遠近親疏的不同,其實都是我所應該關切的人啊!應當以親愛忠誠的態度來對待他們;若是遇到了患難,應該要共同的來承擔;遇到了困難缺乏的時候,應該要及時的予以接濟;家醜要互相的掩藏,外侮要共同的抵禦;怎麼可以彼此互相的爭奪,連一點點小事,也在錙銖的計較;甚至還彼此互相的傾軋,伺機攻訐報復。俗話講:「折斷樹枝,會傷到樹的心!砍斷樹根,就等於斬斷了樹的脈啊!」這句話值得大家警惕。

節錄自:
集福消災之道—感應篇彙編白話節本(卷二)


Gan Ying Pian Bgn 46 Cerita



Risalah Balasan Dan Ganjaran Setimpal
Bagian 46 ~ Cerita


zhà
wěi





Cerita 1 :
Xue Fu merupakan pengacara yang suka membela orang bersalah dengan memutarbalikkan fakta; dia mampu membalikkan sesuatu yang tidak benar menjadi beralasan, dengan mata pencaharian ini dia meraup keuntungan besar. Kemudian dia merasa hatinya tidak tenteram lalu mendirikan altar dan bersembahyang memohon pengampunan dari Langit.

Setelah Pendeta Tao selesai melakukan ritual, lalu menyampaikan pesan kepada Xue Fu : “Kaisar Giok menurunkan titah bahwa rumah kediaman Xue Fu akan diurus oleh Dewa Api, sedangkan Xue Fu sendiri akan diurus oleh Dewa Air”.

Akhirnya rumah kediaman Xue Fu dilalap api dan Xue Fu sendiri mati tenggelam.     


Cerita 2 :
Pada masa Lima Dinasti, pejabat Negeri Min yang bernama Xue Wen-jie dan Wu Ying dikarenakan salah paham sehingga mereka bermusuhan. Kaisar Min kemudian mengundang dukun untuk melihat keadaan di dalam istana apakah memang ada gangguan dari makhluk halus?

Xue Wen-jie mengambil kesempatan untuk terlebih dulu memberitahu Wu Ying : “Kaisar menaruh curiga pada tingginya jabatanmu dan besarnya kekuasaanmu, pada waktu begini sebaiknya anda berpura-pura jatuh sakit dan minta cuti lalu pulang ke kampung halaman untuk istirahat; andaikata kaisar mengirim utusan untuk menanyakan kabarmu, anda harus berpura-pura sakit kepala untuk menjawab pertanyaan utusan kaisar. Saya akan mewakilimu bermulut manis di hadapan kaisar. Setelah mendengar ucapan Xue Wen-jie, Wu Ying akhirnya menyetujui usulannya.  


Xue Wen-jie memberitahu dukun : “Wu Ying ingin memberontak, Kaisar Giok (Kaisar Langit) menggunakan paku tembaga dan memakunya tepat di dalam otak Wu Ying, maka itu dia menderita sakit kepala!”

Kaisar  mengirim utusan untuk memeriksa persoalan ini apakah memang benar atau palsu? Kondisi Wu Ying serupa dengan yang dilaporkan oleh utusan kaisar, dirinya menderita penyakit sakit kepala. Maka itu kaisar mengirim orang untuk menghabisi nyawa Wu Ying.  


Wu Ying tewas karena jebakan dan dicelakai Xue Wen-jie, rakyat merasa amat sakit hati. Ketika Kaisar Min menurunkan titah untuk mengerahkan pasukan prajurit melawan invasi dari Negeri Wu, namun pasukan prajurit tidak sudi bergerak, mereka meminta agar kaisar bersedia menyerahkan Xue Wen-jie kepada militer.

Kaisar tidak memiliki pilihan lain, akhirnya meminta pengawalnya mengikat Xue Wen-jie dan menyerahkannya kepada pihak militer; tubuh Xue Wen-jie segera dipotong-potong oleh pasukan prajurit dengan pisau, hanya dalam waktu sekejab jasad Xue Wen-jie sudah habis dipotong.


Cerita 3 :
Pejabat Dinasti Song yang bernama Zhao Ting-chen, adalah orang yang suka menggunakan cara licik dan tipuan. Pada saat itu dia sedang mengadakan perundingan damai dengan etnis Dongrong yang berada di luar perbatasan, di dalam perjanjian tersebut dinyatakan bahwa etnis Dongrong akan menyerah dan berdamai pada pihak kekaisaran.

Tetapi kemudian etnis Dongrong yang sudah bersiap untuk menyerahkan diri malah dibuat mabuk oleh Zhao Ting-chen lalu membunuh mereka semuanya. Zhao Ting-chen bahkan menyebarkan fitnahan bahwa etnis Dongrong yang ingin mengingkari janji dan memberontak, lalu menutupi peristiwa tersebut dan merekayasanya seolah-oleh dialah orang yang paling berjasa.

Oleh karena itu Zhao Ting-chen dinaikkan pangkatnya oleh istana kekaisaran. Kemudian Zhao Ting-chen bermimpi roh gentayangan etnis Dongrong yang dibunuhnya datang mencarinya : “Saya datang untuk membalas dendam pada tipuan dan jebakan anda pada etnis Dongrong!”

Tidak lama kemudian Zhao Ting-chen dikaruniai seorang putra, dalam usia yang masih belia sudah berhasil lulus ujian negara dan mendapat gelar sarjana lalu menjadi pejabat, tetapi kemudian putranya ini malah tiba-tiba berkhianat dan melakukan perbuatan yang melawan hukum; Zhao Ting-chen dan istrinya akhirnya harus ikut terlibat menanggung hukuman akibat perbuatan putranya, dibuang ke pengasingan lalu dibunuh oleh etnis Dongrong.


Cerita 4 :
Pejabat licik Dinasti Song yang bernama Ding Wei selama berinteraksi dengan orang lain tidak pernah mengucapkan perkataan yang jujur, malah masih berkata : “Hati manusia kalau jujur dan lugu, maka segala urusan takkan bisa berhasil dilakukan! Malah hanya akan ditindas oleh orang lain saja!”

Ding Wei yang memiliki niat sedemikian, pantas orang lain tidak bisa menebak isi hatinya. Pada waktu itu masyarakat menempatkan Ding Wei sebagai salah satu dari Lima Setan. Jujur saja, prilaku Ding Wei yang suka berpura-pura, menuduh, menipu dan memakai kedok, lebih lihai dari setan, tentu saja balasan yang diterimanya tidak ada yang berani membayangkannya.    
              



集福消災之道
(四十六)


虛誣詐偽。


故事一:

薛敷這個人,專門替人家虛構捏造狀詞打官司;他能夠把無理的說成了有理,就用這種的技倆賺錢致富。後來他感到心裡不安,就設了醮壇,向上天懺悔謝罪。道士作法之後,伏壇而起,說道:「玉皇大帝批示下來,薛敷的家宅,交付給火神處置,薛敷本人,則交付給水神處置。」後來薛敷的家,果然被大火燒光了,而他本人,則是墮水淹死。

故事二:

五代的時候,閩國的官員薛文傑和吳英兩人之間,發生了誤會衝突,閩王鏻這個時候,正派了巫師到宮中查看有沒有鬧鬼?薛文傑就乘機先跟吳英說:「皇帝懷疑你位高權重,你這個時候應該要稱病請假在家休養;倘若皇帝派使者來慰問你,你應該假裝頭疼來回答使者。我可以替你在皇帝面前美言幾句;吳英聽了之後,也就答應這麼做。薛文傑就告訴巫師說:「吳英想要叛變,玉皇大帝就用銅釘,釘在吳英的腦袋裡,所以他才會有頭疼的毛病啊!」皇帝就派了使臣去查驗這件事情,到底是真的,還是假的?吳英果然就向使臣說,自己患了頭疼的毛病。於是閩帝就派人把吳英殺了。吳英被薛文傑誣陷而死,老百姓都感到非常的痛恨。剛好閩帝下令發兵去抵抗吳國的入侵,然而軍隊卻不肯前進,聲稱一定要得到薛文傑才肯進軍;閩帝不得已,就把薛文傑綁起來,戴上了枷鎖,送到軍中;薛文傑立刻就被軍隊的官兵,用刀把他身上的肉,在傾刻之間全都割完了。 」

故事三:

宋朝的官員趙廷臣,使用詐騙的手段,和當時嶺外的邊疆民族洞戎,約定好向朝廷投降,然後就把準備投降的洞戎人灌醉之後,全都殺了;而且還揚言洞戎人要造反叛變,並且將這件事情的平息,搶作是自己的功勞。趙廷臣因此而被朝廷大力的拔擢,升到了顯赫的官位。後來夢到被他殺死的洞戎人向他說:「我是來報答你對我們洞戎人所用的詐術啊!」於是過沒多久,趙廷臣生下一個兒子,年紀很輕,就考中功名做了官;然而這個兒子,忽然莫名奇妙的就發狂叛逆,犯了國法;趙廷臣和他的妻子,因而受到兒子的牽連,被朝廷治罪,流放到嶺外,結果就被洞戎人殺害。

故事四:

宋朝的奸臣丁謂,與人交往,從來都不說真話;並且還說:「人的心若是真誠樸實的話,那麼就什麼事情都做不成了啊!只是徒然受到別人的欺侮而已!」丁謂如此的存心,難怪別人都不知道,他的心在打些什麼主意,令人無法測知;當時天下的人,都把丁謂看作是五鬼。說實在的,丁謂的虛誣詐偽,比鬼還要厲害;當然他的下場,也就不堪聞問了。

節錄自:
集福消災之道—感應篇彙編白話節本(卷二)


Gan Ying Pian Bgn 46 Penjelasan



Risalah Balasan Dan Ganjaran Setimpal
Bagian 46 ~ Penjelasan


zhà
wěi





Penjelasan :
Sikap munafik penuh kepura-puraan, menjebak, menipu, menyamar dan lain sebagainya, untuk membocorkan rahasia dan menunjuk kesalahan orang lain.


Analisa :
Munafik, menjebak, menipu dan menyamar, empat jenis ini bila dipadukan boleh dikatakan sebagai tidak jujur. Niat sedemikian sangat tidak baik, tindakan sedemikian juga amat berbahaya! Orang yang memiliki keempat tabiat ini merupakan orang yang memiliki berkah tertipis di dunia! Maka itu setelah ajalnya berakhir orang ini hanya akan jatuh ke alam binatang, alam setan kelaparan dan neraka.

Tuan Sun Ting-quan dari Dinasti Qing, orangnya amat jujur dan tulus tidak memiliki niat terselubung apapun, maka itu dia dijuluki sebagai “Sun yang jujur”. Akhirnya Sun Ting-quan diangkat jadi perdana menteri! Maka itu menjadi orang yang jujur dan bermoralitas tebal, bagaimana mungkin bisa menyesatkan orang lain?

     
  


集福消災之道
(四十六)


虛誣詐偽。


【解釋】

用虛偽、誣陷、詐騙、欺偽種種的手段,來指責攻擊他人的隱私和過失。

【分析】

漫無根據叫做虛,妄有污衊叫做誣,詭計蒙人叫做詐,矯情欺世叫做偽。這四樣分開來說則是四種;合起來說就是不誠實啊!要知道「誠者,天之道也;思誠者,人之道也。」現在捨棄了誠,而用了虛偽、誣陷、詐騙、欺偽,這樣豈不是違逆了天道而失去了人道嗎?這種的存心,非常的不好,這種的行為,也非常的危險!如果是這種人的話,那就是天下第一等薄福之相的人啊!所以這種人來生不墮入畜牲、餓鬼、地獄三惡道,那會墮到那裡呢?清朝益都的孫廷銓先生,為人非常的樸實誠懇沒有心機,所以清世祖常常稱呼他為孫老實。每次遇到了各部堂員出缺的時候,清世祖總是說:「還是用孫老實吧!」這樣連續的講了三次,而孫老實就當上宰相了!所以為人老實厚道,怎麼會誤了人呢?

節錄自:
集福消災之道—感應篇彙編白話節本(卷二)